Menurut sebuah penelitian di Inggris, 70 persen anak perempuan sekarang ingin menjadi lebih kurus. Hasil penelitian itu pun membuat banyak pihak khawatir, termasuk para orangtua. Bagaimana agar anak perempuan Anda tak terobsesi kurus?
Pendiri National Centre for Eating Disorders, Deanne Jade, mengatakan ada beberapa cara yang bisa dilakukan orangtua agar anak-anak perempuan tidak terlalu terobsesi jadi kurus, tapi tetap ingin hidup sehat. Berikut ini beberapa caranya seperti dilansir Daily Mail:
1. Ketika berhubungan dengan diet, janganlah membicarakan soal makanan sebagai topik pembicaraan. Walaupun sebenernya Anda bermaksud untuk memberitahu agar anak memakan makananan yang sehat, tetap saja itu bisa membuat anak berpikir tentang penurunan berat badan.
Tanpa perlu bicara panjang mengenai personalan makanan, pastikan di rumah anda sudah menyiapkan berbagai macam makanan yang bergizi dan bernutrisi. Jangan lupa sebagai orang tua, Anda juga harus memberi contoh dengan ikut duduk dan makan makanan sehat yang sama dengan anak.
2. Jangan membicarakan persoalan diet terutama di depan anak-anak Anda karena akan memotivasi mereka untuk mencoba melakukan diet. Anak pun bisa semakin terus mencoba untuk melakukannya dan hal itu bisa berdampak tidak baik bagi mereka.
3. Ajaklah mereka masak bersama, jelaskan dari mana dan bagaimana cara membuat makanan sehat tersebut. Memasak bersama adalah salah satu cara agar seorang ibu bisa dekat dengan anaknya.
4. Tanyakan kepada si kecil tekanan apa yang dialaminya. Ketika anak mulai terobsesi mengenai berat badan mereka, pasti mereka sedang mengkhawatirkan sesuatu. Siapatau saja teman-teman di sekolahnya telah menekan dia.
5. Sebaiknya jangan memarahi anak saat mereka baru saja ketahuan memakan makanan tidak sehat seperti junk food. Kemarahan Anda justru akan membuat anak semakin merasahiakan segala makanan yang mereka makan.
6. Pastikan agar sang ayah tidak mengkiritk apapun terutama menganai berat badan wanita karena anak Anda akan berpikir itu lah yang telah dipikirkan oleh para lelaki.
7. Ketika anak Anda mulai tidak percaya diri dengan penampilan mereka cobalah beritahu mereka bahwa seseorang itu tidak mesti terlihat menarik hanya dari luarnya saja. Katakan pada anak bahwa wanita itu juga dilihat dari kepribadiannya yang baik dan prestasinya.
8. Coba buat jelaskan pada anak bahwa media-media baik di televisi atau majalah dibuat karena mereka harus menjual produk-produk mereka kepada konsumen. Beritahu mereka mengenai dunia media dan tujuan sebenarnya dari media-media.
9. Jangan pernah mengkritik apapun mengenai bentuk tubuh anak Anda. Jika mereka mulai mengungkapkan keraguan mereka tentang penampilannya, cukup dengarkan tanpa mengabaikan dan mengkhawatirkannya. Selalu dengarkanlah apa yang anak Anda katakan karena gangguan makan pada seseorang biasanya akibat dari orangtua yang tidak pernah mau mendengarkan pembicaraan anak.
10. Jadilah contoh yang baik bagi anak-anak Anda. Kebiasaan-kebiasaan yang sering Anda lakukan nantinya akan ditiru oleh anak-anak.
Sumber :
Subscribe to RSS headline updates from:
Powered by FeedBurner
UNTUK BERBAGI INFO, SEBAR LUASKAN TIPS INI :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar