Silahkan tunggu dalam 15 detik.

Download Timer

Rabu, 23 Mei 2012

Belajar Blogging : Cara Membuat Blog Anti Copy Paste

Tutorial blog yang akan diberikan oleh Lentera Blogger kali ini adalah tentang cara membuat disable right click atau disable highlight.  Barang kali, sobat blogger pertama kalinya mendengar istilah disable right click atau disable highlight. Jadi, saya jelaskan sedikit tentang kata tersebut. Disable right click artinya menghilangkan fungsi klik kanan atau membuat fungsi klik kanan non aktiv. Biasanya, ketika kita melakukan copy paste suatu artikel pada suatu blog, pasti kita akan memblock bagian-bagian paragraf yang akan kita ambil, kemudian kita akan klik kanan, setelah klik kanan akan muncul opsi seperti gambar di bawah ini.

Mozilla Firefox,right click,Firefox right click

Kalau kita memasang fitur disable right click atau disable highlight, maka opsi klik kanan tersebut tidak muncul dan CTRL + A untuk menyeleksi semua teks tidak berfungsi. Secara otomatis oknum-oknum yang sering melakukan Copy Paste, akan merasa kebingungan untuk mengambil artikel kita. Jadi, fitur disable right click atau disable highlight sangat bagus untuk memproteksi postingan kita dari tangan-tangan orang yang tidak menghargai karya tulis yang sudah kita buat.

Cara Memasang disable right click atau disable highlight pada blog :
  • Login di blogger.com
  • Dari menu Drop Down, Klik Layout
  • Klik Add a Gadget
  • Pilih HTML/JavaScript
  • Copy Paste kode berikut pada kolom yang tersedia
<script type="text/javascript">
function disableSelection(target){
if (typeof target.onselectstart!="undefined") //IE route
target.onselectstart=function(){return false}
else if (typeof target.style.MozUserSelect!="undefined") //Firefox route
target.style.MozUserSelect="none"
else //All other route (ie: Opera)
target.onmousedown=function(){return false}
target.style.cursor = "default"
}
//Sample usages
//disableSelection(document.body) //Disable text selection on entire body
//disableSelection(document.getElementById("mydiv")) //Disable text selection on element with id="mydiv"
</script>
<script type="text/javascript">
disableSelection(document.body) //disable text selection on entire body of page
</script>

  • Klik Save.

Tambahan :
Jangan diberi Title ketika meletakkan kode tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar